Lowongan sudah ditutup
PT. Esye Naturel Kosmetindomembuka lowonganStaff Accounting - Operator Produksi - Marketing
PT. Esye Naturel Kosmetindo adalah perusahaan kosmetik yang berkembang di Yogyakarta. Perusahaan yang berkontribusi dan fokus terhadap proses dan pembuatan Kosmetik yang berkualitas, bermutu, dan memiliki standard operasi yang sesuai dengan persyaratan dari BPOM yaitu CPKB.
Ringkasan
- Pendidikan :
- SMA / SMK, D1 - D3, S1 / D4
- Gender :
- Pria/Wanita
- Umur :
- Maks. 35 Tahun
- Besaran Gaji :
- 1,79 - 4,5 Juta
- Batas Lamaran :
- 27 Juni 2020
- Lokasi Kerja :
- Wonotawang DK II, Ngentak RT 008, Bangunjiwo, Kasihan, Bantul, DIY
Deskripsi Pekerjaan
Staff Accounting
- Membuat pembukuan keuangan
- Melakukan posting jurnal operasional
- Membuat laporan keuangan
- Menginput data jurnal akuntansi ke dalam sistem yang dimiliki perusahaan
- Memeriksa dan melakukan verifikasi kelengkapan dokumen yang berhubungan dengan transaksi finansial
- Melakukan tugas accounting lain (misal:stock opname)
- Menguasai program accounting, pajak (brevet A dan B)
Operator Produksi
- Melaksanakan kebijakan dan rencana produksi
- Melaksanakan proses produksi dan prosedur kualitas sesuai dengan ketentuan perusahaan, mengoperasikan mesin, dan mengontrol proses produksi
- Mengatur dan mengontrol bahan baku proses produksi sehingga menjadi bahan jadi(produk) dengan ketentuan target produksi sesuai dengan ketentuan perusahaan
- Memahami kerja dengan standart keamanan, kesehatan, dan keselamatan dalam bekerja
Marketing
- Bertindak sebagai penghubung antara industri/ pabrik dengan konsumen
- Memastikan kesiapan Bahan Kemas dari konsumen agar dapat dikirim tepat waktu
- Memastikan konsumen yang telah melakukan PO untuk dapat segera mengirimkan kemasannya
- Menjaga hubungan baik dengan konsumen
- Memastikan pengiriman produk ke konsumen tepat waktu
- Membuat katalog produk
- Mencari konsumen makloon
- Menerima keluhan produk dari konsumen
Syarat Pekerjaan
Staff Accounting
- Wanita single usia maksimal 27 tahun
- Jujur, teliti, ulet, mau bekerja keras, Sanggup bekerja di bawah tekanan
- Experience min 2 tahun
Operator Produksi
- Pria / waniausia maksimal 25 tahun
- Jujur, teliti, ulet, mau bekerja keras, Sanggup bekerja di bawah tekanan
- Experience di industri kosmetik menjadi nilai lebih
Marketing
- Pendidikan minimal D3 segala jurusan (diutamakan PR)
- Usia maksimal 35 Tahun
- Memiliki pengalaman di bidang customer service/ retail/ kosmetika (lebih diutamakan)
- Memiliki keahlian di bidang marketing communication/ public relationship
- Familiar/ mampu berbahasa inggris & mandarin lebih diutamakan
- Mampu membaca trend pasar
Kirim Lamaran
Mohon maaf, lowongan sudah ditutup
Perhatikan materi lowongan dengan teliti dan waspada terhadap segala penipuan