Tips Tetap Sehat Bagi Kamu Pekerja Malam

Jangan anggap remeh kesehatanmu, Kamu perlu menjaga pola hidupmu agar tetap sehat.

Shift Malam

Tips Tetap Sehat Bagi Kamu Pekerja Malam – Di Indonesia memiliki beberapa type jam kerja, mulai dari Freelance, Part Time dan Full Time. Untuk yang full Time ada namanya kerja dengan sistem Shifting. Dimana bekerja secara shift adalah pembagian waktu yang di lakukan perusahaan bisa terdapat 2 shift atau 3 shift tinggal bagaimana kebutuhan perusahaan.

Tips Tetap Sehat Bagi Kamu Pekerja Malam

Bagi kamu yang saat ini bekerja dengan shift dan sering mendapatkan shift malam. Jangan lupa untuk menjaga kesehatanmu. Berikut ini tips yang bisa kamu praktikan untuk bisa hidup sehat.

  1. Makan yang cukup, sehat dan bergizi

Makanan adalah sumber tenagamu, apalagi kamu dengan shift malam sebagainya kamu perhatikan makananmu. Pastikan cukup untuk mengkonsumsi sayur dan buah-buahan. Kalau makananmu sehat tubuh kamu juga akan memberikan tenaga yang sehat pula. Saat kamu pertugas shift malam sebaiknya kamu membawa bekal dari rumah disamping kami bisa sedikit hemat makananmu juga terjamin.

  1. Olahraga teratur

Pastinya malas ketika malamnya sudah bekerja terus paginya harus berolahraga. Banyak orang lebih senang menghabiskan waktunya untuk rebahan atau bermalas-malasan. Tapi ada baiknya kamu meluangkan waktu untuk berolahraga tidak perlu mahal. Berolahraga dengan melakukan peregangan di kamarmu juga tidak apa-apa.

  1. Tidur dengan cukup

Biasanya orang yang habis pekerja di jam malam pagi nya mereka habiskan untuk tidur hingga siang bahkan sore, ibaratnya bales dendam karena semalaman tidak tidur. Itu sebaiknya di hindari, memang kebutuhan kamu untuk istirahat 8 jam tapi jangan sampai lebih dari itu. Kamu jadi tidak bisa melakukan kegiatan yang lain. Tapi jangan kurang 8 jam juga ya.

  1. Konsumsi air putih

Sering kali yang dilupakan ketika kamu sudah fokus bekerja adalah mengkonsumsi air putih. Jangan sepelekan minum air putih karena tubuh kamu juga membutuhkan air putih yang cukup minimal 8 gelas setiap hari.

  1. Maksimalkan waktu liburmu

Ketika kamu libur bekerja sebaiknya kamu maksimalkan dengan baik. Pergilah untuk berlibur atau menghabiskan waktu untuk diri sendiri alisan me time. Me time tidak harus mahal misalnya makan kamu adalah me time kamu, kamu bisa cari makanan yang kamu sukai.

Jangan lupa untuk tetap menjaga kesehatan bagi kamu yang bekerja shift atau office hour ya.

Cari info loker sesuai jam kerja yang kamu inginkan di LokerJogja.ID

Bagikan
Follow LokerJogja.ID Ikuti Kami